Kemendikbud, 6 Mei 2018 – Dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional 2018 dengan tema “Menguatkan Pendidikan Memajukan Kebudayaan”, bulan Mei 2018 dinyatakan sebagai bulan Pendidikan dan Kebudayaan. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan menyelenggarakan berbagai acara untuk memeriahkan peringatan Hardiknas 2018, acara puncak akan digelar Gebyar Hardiknas 2018 yang diselenggarakan di Lombok pada Senin, 7 Mei 2018.
Untuk itu berbagai persiapan telah dilakukan guna memperlancar jalannya acara Gebyar Hardiknas kali ini. Selain stand bazar, panggung, panitia juga nampak sibuk melakukan latihan dan memeriksa persiapan-persiapan. Acara yang akan digelar di Lombok City Center pada 7 Mei 2018 akan dihadiri oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB), Pejabat serta staff dari Lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
Selain hiburan, Gebyar Hardiknas tahun 2018 tahun ini akan dimeriahkan oleh Lomba Kompetensi Siswa (LKS) untuk para siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), Penyerahan hadiah Lomba Best Practices Kepala Sekolah, serta penyerahan penghargaan Siswa KIP berprestasi.