Kemendikbud, Jakarta – Sabtu, 10 November 2018 telah dilaksanakan Upacara Bendera Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2018. Hari Pahlawan diperingati untuk mengenang terjadinya pertempuran di Surabaya pada tanggal 10 November 1945 dimana melibatkan para tentara dan milisi yang mendukung Kemerdekaan Indonesia melawan tentara penjajah.
Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2018 mengambil tema “SEMANGAT PAHLAWAN DI DADAKU”. Upacara Bendera peringatan Hari Pahlawan digelar di Lapangan Komplek Kementerian Pendidikan dan diikuti oleh pejabat Eselon I, II, III, dan IV, serta staff dari seluruh Unit Utama di lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Dengan tema tersebut diharapkan dapat menumbuhkan dan menguatkan semangat pantang menyerah serta pengorbanan tanpa pamrih para pahlawan yang telah gugur mendahului kita. Upacara ini juga diisi dengan Mengheningkan Cipta secara serentak selama 60 detik.
Kepala Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Prof. Dr. Dadang Sunendar, M. Hum. selaku Pembina upacara berpesan, “Peringatan Hari Pahlawan menjadi momentum bagi bangsa Indonesia untuk melakukan instrospeksi diri. Sampai seberapa jauh setiap komponen bangsa dapat mewarisi nilai-nilai kepahlawanan, melanjutkan perjuangan, serta mengisi kemerdekaan demi mencapai Negara Kesatuan Republik Indonesia yang sejahtera, adil dan makmur. Saya mengajak marilah kita berbuat yang terbaik bagi bangsa ini. Mari berkontribusi bagi kemajuan bangsa. Mulai dari yang dapat kita lakukan, mulai dari yang dapat kita lakukan, mulai dari lingkungan terdekat yang pada akhirnya memberikan kekuatan dan ketahanan bagi bangsa dan negara”.